Sabtu, 28 Maret 2009

Ayo Selamatkan Bumi!


Earth Hour 2009... ayo berpartisipasi! Ayo tunjukkan cinta kita pada Bumi rumah kita...

Lebih dari 1 minggu y.l kudengar ajakan itu dari radio dan televisi.
Ayo padamkan lampu selama 1 jam untuk membantu menyelamatkan bumi!!!
Ajakan yang sama datang dari milis2 yg kuikuti... juga dari sumber utamanya http://www.wwf.or.id/index.php?fuseaction=news.detail&id=NWS1236846306&language=i
Mematikan lampu selama satu jam membantu menyelamatkan Bumi? Woouw begitu mudahnya...?? Tentu saja aku langsung setuju dan sepakat!!!


Namun, saat kukabarkan info ini ke beberapa teman...eh hanya sedikit yang menanggapi dengan antusias. Ikut menyelamatkan bumi memang harus dimulai dari diri sendiri. Aku selalu ingin turut berpartisipasi sejak isue global warming merebak. Memang hanya dengan cara-cara paling sederhana dalam hidup sehari-hari. Memisahkan sampah, memakai barang bekas, mematikan lampu bila tak dipakai, mematikan TV bila tak ditonton, dsb.
Aku sangat cerewet... di rumah, di kost, bahkan saat bubaran kantor jika tidak ada yang berinisiatif mematikan lampu, AC, dll. Kadang kala aku harus sabar menerima cibiran, karena beberapa orang memandangku dengan cara aneh.. seolah-olah melihat seorang duta WWF gadungan yang sok mengajak menyelamatkan bumi. Padahal aku pun hanya setitik nohtah kecil tak berarti di bumi maha luas ini. Namun kita tak harus menyerah, bukan? Semoga cibiran itu hanya sementara... karena aku yakin setiap orang mencintai Planet Bumi ini.



PS: Semoga semakin banyak yang peduli pada Bumi tercinta!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar